05 Surah Al Maidah By Syeikh Ahmad Al Shalabi

1 year ago
13

Surah Al Maidah with Translation

Al-Maidah secara bahasa adalah "hidangan". Surat ini terdiri dari 120 ayat yang termasuk salah satu surat golongan Madaniyyah (diturunkan di madinah), meski ada ayat yang diturunkan di Mekkah, namun ia turun setelah Rasulullah Saw. hijrah ke Madinah, yakni ketika beliau melaksanakan ibadah haji wadak. Adapun mengapa dinamakan Al-Maidah adalah karena memuat kisah para pengikut setia Nabi Isa as. yang meminta kepadanya agar Allah menurunkan hidangan makanan (Al-Maidah) dari langit.

Surat Al-Maidah juga disebut sebagai surat Al-'Uqud, yakni "perjanjian", yang diambil dari ayat pertama, di mana Allah memerintahkan agar hambanya-hamba-Nya memenuhi janji setiap mereka kepada-Nya, dan perjanjian yang mereka buat semuanya.

Surat Al-Maidah juga disebut sebagai surat Al-Munqidz yang artinya "menyelamatkan", karena akhir surat ini memiliki cerita tentang Nabi Isa yang menjadi penyelamat para pengikutnya yang setia dari azab Allah Swt.

Diantara pokok kandungan surat Al-Maidah adalah bantahan terhadap orang-orang yang menjadikan Nabi Isa sebagai tuhan, keharusan atau kewajiban memenuhi perjanjian, makanan yang dihalalkan dan diharamkan, hukum menikahi wanita ahli kitab, wudhu, tayamum, mandi, hukum membunuh orang, hukum qishash, hukum khamr (sesuatu yang memabukkan), berjudi, berkorban untuk berhala, dan hukum membunuh binatang di waktu ihram.

Di dalam surat Al-Maidah juga dijelaskan tentang kisah Nabi Musa yang membenci perintah kepada kaumnya untuk memasuki Palestina, kisah Habil dan Qabil, kisah-kisah tentang Nabi Isa as., lalu juga memuat tentang penyempurnaan agama Islam zaman Nabi Muhammad, kewajiban berlaku jujur dan adil, kutukan Allah terhadap orang-orang Yahudi, peringatan Allah agar meninggalkan kebiasaan orang-orang Arab Jahiliah, dan masih banyak lagi.

Sumber: https://www.abusyuja.com/2020/08/surat-al-maidah-pokok-kandungan.html?m=1

#murottal
#qur'an
#alqur'an
#Qur'anrecitation
#almaidah

Loading comments...